MAN Insan Cendekia Sambas melaksanakan Wisuda Tahfizh Al Qur’an dan Penyerahan Laporan Hasil Belajar Angkatan 6 Tolhah Bin Ubaidillah dan Angkatan 7 Zubair Bin Awwam dengan mengangkat tema “Membina Insan Qur’aniy Untuk Ibu Pertiwi Yang Berkahi” yang dilaksanakan di Aula MAN IC Sambas.
Kepala MAN IC Sambas Mursidin, M.Ag dalam sambutannya mengatakan bahwa, kegiatan Wisuda Tahfizh dan Penyerahan Laporan Hasil Belajar ini berharap siswa yang merasa lelah, akan tetapi lelahnya kita akan merasa nikmat lillahita’ala dan sesuai dengan tema kegiatan hari ini, kamis (15/06/23)”Kami berharap kepada siswa yang hafalan al quran ini akan terus meningkat disetiap tahunnya, dan bahkan diharapkan sesuai target yang dicapai, ungkap Mursidin.
“Selain itu juga Mursidin berpesan untuk selalu membantu orang tua pada saat kembali ke rumah masing-masing selain itu juga harus bisa bersosialisasi di masyarakat”, ungkap Mursidin Mursidin juga mengapresiasi kepada wali kelas yang anak didiknya dikelas mendapatkan terbanyak prestasi selama setahun pembelajaran, lanjut mursidin. (Ard)